Kisah bermula saat Ibra yang saat ini membela Paris Saint-Germain (PSG) berlabuh ke Barca pada musim panas 2009 dengan harga fantastis, €66 juta. Ibra sukses melakoni debutnya dengan mencetak lima gol dari lima laga pertamanya bersama Barcelona.
Namun Messi tidak senang Ibra memiliki peran vital bagi Barca. Konflik keduanya dimulai saat Barca melawan Real Mallorca. Saat itu Ibra ingin mengeksekusi penalti setelah dirinya dilanggar pemain Mallorca. Tapi Messi merebut bola dan sukses mengeksekusi penalti tersebut.
Sontak sikap striker mungil Argentina ini membuat Ibra meradang dan menegur Messi usai laga di kamar ganti "Penalti itu milik saya," kecam Ibra. Mantan striker Juventus itu menilai dirinya pantas menjadi eksekutor penalti atas kerjas kerasnya sepanjang laga.
Sejak saat itu, keduanya tidak pernah akur baik di atas lapangan hijau maupun dalam kehidupan sehari-hari. Situasi semakin krusial saat Messi mengisyaratkan hengkang kepada Pep Guardiola karena dirinya mulai tidak memiliki peran penting di Barca.
Guardiola pun didesak untuk membuat keputusan. Seiring cedera yang mendera Ibra serta penampilan gemilang Messi di paruh kedua kompetisi, membuat Guardiola memilih mempertahankan Messi dan melepas Ibra ke AC Milan pada musim panas 2010.
Sumber : viva.co.id