"Saya sudah mengatakan hal ini sejak tiga tahun lalu (kala Mourinho pertamakali membesut Madrid). Bahwa Mourinho itu akan menjadi bencana di sepak bola Spanyol. Tapi sekarang dia tidak ada lagi di sini," kata Vilarrubi seperti dilansir Soccerway, Rabu 22 Mei 2013.
Selasa kemarin, Madrid dan Mourinho sepakat mengakhiri kerjasama mereka. Meski kontrak Mourinho sebenarnya masih menyisakan tiga tahun. Tapi Vilarrubi percaya kepergian Mourinho menjadi sesuatu yang positif bagi sepakbola Spanyol.
"Melihat dia pergi menjadi sesuatu yang baik bagi sepak bola Spanyol. Karena kehadirannya tidak membuat iklim yang positif di sini," lanjut Vilarrubi yang menjabat sebagai wakil presidenBarcelona itu sejak 2010 itu menegaskan.
Sebelum membesut Madrid, Mourinho diketahui sudah memiliki hubungan yang tidak harmonis dengan Barcelona. Padahal Mourinho pernah bekerja di Barcelona di bawah pelatih Bobby Robson dan Louis van Gaal. Dan semenjak pergi pada 2000 silam, hubungan Mou dengan Barca tidak kunjung membaik.
Perilaku Mourinho dalam duel melawan Barcelona saat menangani Inter Milan dan Madrid tidak banyak membantu memperbaiki hubungan mereka. Bahkan kehadiran Mourinho di Santiago Bernabeu justru semakin memanaskan permusuhan antara Madrid dan Barcelona.
Sumber : viva.co.id