ManCity Tawar Messi Rp3,2 Triliun


Manchester City dikabarkan siap mengajukan penawaran sebesar 200 juta euro atau setara dengan Rp 3,2 triliun demi mendapatkan Lionel Messi dari Barcelona. Kabar itu diperoleh dari media besar setempat, Catalan daily Sport, yang mengklaim City sudah tak sabar untuk memakai jasa penyerang internasional Argentina tersebut. 

Pemilik The Citizens, Sheikh Mansour bin Zayed Al Nahyan, disebut-sebut sebagai pengagum berat aksi-aksi Messi di lapangan hijau. Dia rela merogoh kocek dalam-dalam asal pemain berjuluk La Pulga tersebut mau berseragam Manchester City

Kabar Messi bakal meninggalkan Camp Nou sempat menyeruak pada akhir April 2014. Terlebih, pihak Messi dan Blaugrana belum mencapai kata sepakat untuk kontrak baru. Hal ini kian meramaikan rumor bahwa Messi mulai berpikir mencari klub lain.   

Situasi ini coba dimanfaatkan oleh City, yang memang berniat menggabungkan Messi dan Sergio Aguero di lini depan, seperti halnya di tim nasional Argentina. Apalagi untuk urusan dana, The Citizens termasuk klub yang royal dalam menggelontorkan uang dalam jumlah besar demi memboyong pemain yang mereka inginkan. 

Sebelumnya, Marca melaporkan bahwa Messi meminta bayaran sebesar 20 juta euro atau sekitar Rp 322 miliar per musim. Jumlah itu jauh dari penawaran yang diberikan Barcelona untuk gaji Messi per musim yang hanya Rp 289 miliar. 

Bila berita Catalan daily Sport ini menjadi kenyataan, maka bisa dipastikan Messi akan menjadi pemain termahal di dunia. Saat ini, rekor pemain termahal dunia dipegang Gareth Bale yang dibeli Real Madrid dengan harga 100 juta euro dari Tottenham Hotspur pada musim panas tahun lalu.
Share this article :
 
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Negeri Bola - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger